waktubersama.com – Backup data merupakan salah satu hal yang penting bagi para pengguna Android untuk meminimalisir terjadinya kehilangan data. Cara melakukannya sangat bervariasi didukung dengan banyaknya aplikasi Backup data Android yang sudah dirancang khusus untuk setiap perangkatnya.
Umumnya setiap Android sudah memiliki aplikasi backup bawaan, namun bila kurang puas dengan aplikasi tersebut, saat ini sudah ada berbagai macam pilihan aplikasi backup lainnya yang wajib dicoba.
Aplikasi Backup Data Android Terbaik
1. Google Backup
Google Backup termasuk salah satu aplikasi yang ada pada semua perangkat Android. Aplikasi ini dapat membackup pengaturan aplikasi, password WiFi, serta data aplikasi.
Untuk menggunakannya, Anda bisa membuka menu Settings dan pilih opsi Backup & Reset. Seluruh data yang dibackup akan disimpan di akun Google Anda.
Oleh karena itu, untuk memanfaatkan fasilitas dari Google Backup, sebaiknya Anda memiliki Gmail dan melakukan sinkronisasi ponsel pada akun Gmail. Selanjutnya, Google Backup secara otomatis akan melakukan backup untuk seluruh data yang ada pada ponsel Anda.
2. Titanium Backup
Untuk perangkat Android sudah di root, tidak ada pilihan lain selain menggunakan Titanium Backup. Titanium Backup dikenal sebagai aplikasi backup terbaik Android saat ini.
Aplikasi Backup data Android ini bisa membackup hampir seluruh hal yang ada di perangkat Android. Menariknya, Anda bisa menjadwalkan proses backup dengan aplikasi ini.
Hal ini berarti, Titanium Backup bisa melakukan proses backup secara otomatis sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan. Fitur ini berguna sekali jika Anda malas atau bahkan mungkin lupa untuk melakukan backup secara manual.
Yang lebih menariknya lagi, selama proses backup Anda tetap bisa menggunakan perangkat Android untuk bermain game atau menjalankan aplikasi lainnya.
3. Helium-App Sync and Backup
Untuk perangkat yang belum pernah di root, Anda bisa melakukan backup data pada Android dengan menggunakan aplikasi Helium App Sync and Backup. Untuk menggunakan aplikasi ini, Anda bisa menginstalnya dari Android maupun PC.
Untuk mendapatkan fitur yang lebih lengkap, Anda bisa menggunakan Aplikasi Helium versi Pro. Dengan menggunakan versi Pro, Anda bisa menyimpan file backup melalui penyimpanan awan atau cloud. Selain itu, versi Pro juga bisa digunakan untuk melakukan penjadwalan backup secara otomatis. Jadi Anda tidak perlu repot lagi melakukan backup data secara manual.
4. Super Backup & Restore
Aplikasi Backup data Android ini dibuat langsung oleh Mobile Idea Studio yang menawarkan layanan untuk melakukan backup data pada Android Anda dengan lebih mudah dan cepat. Tak jauh berbeda dengan aplikasi yang ditawarkan sebelumnya, Super Backup & Restore ini memiliki beberapa fitur untuk melakukan backup data dengan simpel.